Penyuluhan Pengolahan Limbah Ternak Ayam KUB di Le Cendekia Boarding School

  • Windawati Alwi Prodi Teknologi Pakan Ternak, Jurusan Peternakan, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Harifuddin Harifuddin Prodi Agribisnis Peternakan, Jurusan Peternakan, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Sultan Mubarak Prodi Agribisnis Peternakan, Jurusan Peternakan, Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan
Keywords: Ayam KUB, Limbah, Le Cendekia Boarding School

Abstract

Ayam KUB memiliki potensi yang bagus untuk dikembangkan oleh siswa-siswi di Le Cendekia Boarding School, dimana siswa/siswi belajar dengan konsep alam. Ayam KUB dalam pemeliharaannya menghasilkan limbah berupa feses yang harus dikelolah dengan baik supaya tidak memberikan dampak negatif bagi lingkungan yang ada di sekitar. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan pemahaman dan pengetahuan bagi siswa/siswi di Le Cendekia Boarding School mengenai pengolahan limbah ternak ayam KUB. Penentuan lokasi pengabdian dilakukan secara purposive dengan pertimbangan bahwa Le Cendekia Boarding School merupakan sekolah yang potensial untuk dikembangkan dalam proses budidaya peternakan. Kegiatan pengabdian tersebut dilakukan pada bulan Mei 2024. Kegiatan pengabdian masyarakat mengenai pengolahan feses ternak ayam KUB dilakukan dalam bentuk penyuluhan. Penyuluhan dengan cara melakukan ceramah dan diskusi interaktif. Kegiatan dibuka oleh ketua Jurusan Peternakan dan Kepala Sekolah Le Cendekia Boarding School. Dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Tim Pengabdian kepada masyarakat Jurusan Peternakan Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan. Salah satu materi penyuluhan adalah tentang pengolahan feses ternak ayam KUB. Kesimpulan dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di Le Cendekia Boarding School adalah ayam KUB adalah ternak yang potensial dikembangkan oleh siswa-siswi Le Cendekia Boarding School dan feses ayam KUB bisa diolah untuk dijadikan pupuk.

Published
2024-12-21