Pendampingan kelompok tani hutan dalam menunjang agroforestri kopi

  • Junaedi Junaedi rogram Studi Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan, Politani Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Muhammad Kadir Program Studi Teknologi Produksi Tanaman Pangan, Politani Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Syahruni Thamrin Program Studi Pengelolaan Perkebunan Kopi, Politani Negeri Pangkajene Kepulauan
  • Mu'minah Mu'minah Program Studi Teknologi Produksi Tanaman Hortikultura, Politani Negeri Pangkajene Kepulauan
Keywords: agroforestry kopi, Batu Mammanae, KTH

Abstract

Kelompok Tani Hutan (KTH) Batu Mammanae merupakan salah satu kelompok perhutanan sosial yang terletak di Desa Anabanua Kecamatan Barru Kabupaten Barru. Permasalahan utama yang saat ini dihadapi KTH Batu Mammanae adalah belum optimalnya pemanfaatan areal hutan secara berkelanjutan. Tujuan kegiatan pengabdian pada masyarakat (PkM) Politeknik Pertanian Negeri Pangkep adalah untuk; 1) melatih petani melakukan perbanyakan tanaman kopi, 2) mendampingi petani dalam  membangun dan mengembangkan kebun bibit kopi, dan 3) menerapkan teknis budidaya kopi yang baik. Metode yang diterapkan dalam pelaksanaan program PkM ini adalah pelatihan dan pendampingan.  Tahapan pelaksanaan  kegiatan PkM dikelompokkan  ke  dalam  kelompok kegiatan  yang terdiri dari;  1) persiapan; 2) penyuluhan dan demontrasi, 3) pembuatan kebun pembibitan kopi, dan 4) pemeliharaan tanaman. Hasil PkM yang dilakukan menunjukkan bahwa pada sejak tahap awal atau persiapan PkM ini, petani anggota KTH Batu Mammanae telah menunjukkan ketertarikan yang tinggi terkait rencana pengembangan tanaman kopi melalui sistem agroforestri. Materi penyuluhan yang disampaikan juga cukup mudah untuk dipahami apalagi kegiatan penyuluhan diikuti dengan demontrasi teknik perbanyakan tanaman. Pada tahap lanjut, KTH Batu Mammanae telah mampu mengadakan kebun bibit sendiri untuk memperluas areal penanaman kopi. Sementara untuk kegiatan pemeliharaan, petani masih memerlukan pendampingan lanjut berkaitan pemanfaatan bahan in situ sebagai bahan pembuatan pupuk organik.

Published
2022-12-06